Danramil 01/Purbalingga Sosialisasikan Pupuk Cair Wijayakusuma Nutrition ke Petani


PURBALINGGA - Untuk mewujudkan program pemerintah dalam ketahanan pangan, Korem 071/Wijayakusuma berinovasi untuk kembali ke pemanfaatan alam, yaitu dengan memproduksi pupuk organik cair. Upaya ini sebagai wujud dalam membantu Pemerintah dan Kementan.
Untuk itu, Korem 071/Wijayakusuma dengan gencar menggelar sosialisasi tentang Pupuk Wijayakusma Nutrition di wilayah Kodim jajarannya. Seperti di Koramil 01/Pbg Dim 0702/Purbalingga melaksanakan sosialisasi penggunaan Pupuk Wijayakusuma Nutrition untuk membantu Pemerintah dan Kementan dengan menggunakan Pupuk Organik Cair Wijayakusuma di Aula Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kec Purbalingga di Jln S.Parman Kel Bojong.(14/5)

Kommandan Koramil 01/Purbalingga Kapten Caj Purwanto menjelaskan dengan menggunakan Pupuk Wijakusuma Nutrition cair bisa juga untuk menjaga kelestarian dan tanah, aman dan bebas dari bahan kimia campuran pupuk, karena pembuatan dan proses kimia yang ada dalam pupuk terbentuk dan bereaksi secara alami dari bahan-bahan organik.

Lebih lanjut, Pupuk Nutrition Wijayakusuma bisa memperbaiki tingkat kesuburan tanah yang sudah rusak dengan kimia segala macam. Kodim Purbalingga akan bikin terobosan dengan menjalin kerja sama terhadap pemerintah Kabupaten Purbalingga juga Dinas Pertanian.

“Jadi, kita mengajak masyarakat tentunya dengan percontohan dan perbandingan, sehingga masyarakat akan melihat. Kita ingin seobjektif mungkin, masyarakat yang menilai sehingga dapat melihat kualitas pupuk yang luar biasa organik dan murah yang diharapkan dapat membantu ekonomi masyarakat,” papar Kapten caj Purwanto.

Kepala BPP Kec. Purbalingga Witanto,SP menambahkan, saat ini pertanian di dalam negeri kalah dalam persaingan dengan Negara-Negara tetangga seperti Vietnam, dan Thailand. “Contohnya durian yang sebenarnya di Kabupaten Purbalingga sendiri itu enak-enake pol. Tapi kenapa kok di tempat-tempat lain masih banyak yang suka dari luar,” ucapnya.

Untuk itu, Kepala BPP Kec Purbalingga menyampaikan apreseasi dan sangat senang dengan adanya terobosan program-program inovasi seperti ini yang katanya sudah dibuktikan oleh beberapa pihak, bahwa akan mempercepat dan menyehatkan kembali tanah yang sudah rusak.

“Ini jelas satu kebutuhan yang sangat penting apabila memang kemudian nanti dibuktikan di Dinas Pertanian di taman teknologi pertanian kita. Kita akan sediakan sedikit tempat untuk demo, dan apabila terbukti berhasil, maka akan kita kembangkan ke daerah lain,” pungkasnya.(Pendim 0702/Pbg)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Dandim 0702/Purbalingga Hadiri Pembukaan latihan cabang olah raga Judo Komite olah raga Militer Kodam IV/Diponegoro

Babinsa Berikan Materi LDK Di Smp N 1 Kejobong

Hadapi Pesta Siaga Di wilayahnya Babinsa Koramil 08/Bobotsari Gencar Berikan Pelatiahan