Kepala Staf Kodim 0702/Purbalingga Serahkan Hewan Qurban


Purbalingga. Usai melaksanakan Sholat Idul Adha bersama sama jajaran Forkompimdan dan Masyarakat Purbalingga , Kepala Staf Kodim 0702/Purbalingga Mayor Inf Saeroji langsung menuju ke Makodim 0702/Purbalingga untuk memberikan secara simbolis hewan Qurban kepada panitia Pemotongan hewan Qurban yang bertempat di seputaran lingkungan Makodim sekaligus menyaksikan pemotongan hewan Qurban (12/9)

Pada kesempatan tersebut, Kepala Staf Kodim 0702/Purbalingga Mayor Inf Saeroji mengatakan, ibadah qurban ini dilakukan sebagai sarana untuk memupuk keimanan dan meningkatkan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. "Selain itu, untuk membiasakan berbagi dengan sesama terutama bagi warga yang membutuhkan dan peduli sesama ", imbuhnya. 

Kepala Staf Kodim juga berharap kepada panitia qurban, untuk menyalurkan daging qurban sesuai alokasi atau sasaran yang tepat. "Utamakan orang-orang yang berhak menerima ", pintanya.
Pada kesempatannya yang sama Kepala Staf Kodim 0702/Purbalingga turut mengucapkan "Selamat Hari Raya Idul Adha" bagi masyarakat KabupatenPurbalingga.

Ketua Panitia Qurban Kodim 0702/Purbalingga, Kapten Arm Sudio menambahkan, untuk Hari Raya Qurban tahun ini, Kodim 0702/Purbalingga berqurban satu ekor sapi dan satu kambing, Pungkasnya.
Usai penyerahan hewan qurban, pihak panitia melanjutkan proses pemotongan hewan qurban, selanjutnya dikemas untuk didistribusikan bagi yang berhak menerima.(Pendim 0702/Pbg)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Dandim 0702/Purbalingga Hadiri Pembukaan latihan cabang olah raga Judo Komite olah raga Militer Kodam IV/Diponegoro

Babinsa Berikan Materi LDK Di Smp N 1 Kejobong

Hadapi Pesta Siaga Di wilayahnya Babinsa Koramil 08/Bobotsari Gencar Berikan Pelatiahan