Pelihara Pangkalan anggota Laksanakan Pembersihan dan Penataan Pos Ramil Padamara




PURBALINGGA - Anggota Pos Ramil Padamara Koramil 04/Kalimanah melaksanakan kegiatan penataan dan pembersihan pangkalan Pos Koramil Padamara, Rabu (27/11)

Kegiatan dilaksanakan setelah apel pagi, selesai apel anggota langsung bertanggungjawab dengan sektor sasaran pembersihan masing-masing, ada yang membabat rumput dengan mesin, ada yang menata polybag dan lain sebagainya.

Kegiatan tersebut difokuskan pada pembersihan rumput dan selokan di sekitar pangkalan dan kantor serta Pembersihan dan pembenahan tata ruang kantor Pos Koramil. Pelaksanaan kegiatan tersebut bertujuan untuk memelihara dan merawat sarana dan prasarana di setiap pangkalan satuan masing-masing sesuai arahan dan petunjuk dari komando atas dalam meningkatkan kualitas kinerja guna mendukung kelancaran pelaksanaan tugas dilapangan.

Ditempat yang sama Peltu Ragil Kapos Ramil Padamara menyampaikan, "Dengan adanya pembersihan ini lingkungan akan menjadi rapi bersih, apabila lingkungan rapi bersih kerjapun menjadi semakin nyaman dan tentunya dapat menjadi contoh warga sekitar MakoPosRamil agar selalu menjaga kebersihan," ucapnya. (Pendim0702/Pbg).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Dandim 0702/Purbalingga Hadiri Pembukaan latihan cabang olah raga Judo Komite olah raga Militer Kodam IV/Diponegoro

Babinsa Berikan Materi LDK Di Smp N 1 Kejobong

Hadapi Pesta Siaga Di wilayahnya Babinsa Koramil 08/Bobotsari Gencar Berikan Pelatiahan