Cegah Penyebaran Virus Corona COVID-19, Kodim 0702/Purbalingga Pasang dan Biasakan Memakai Hand Sanitizer






PURBALINGGA__ Penyebaran virus corona menjadi perhatian banyak orang, termasuk di Indonesia. Sebagai upaya untuk menekan penyebaran virus corona hal yang paling mudah dilaksanakan yaitu dengan melaksanakan pola hidup bersih dan sehat seperti melakukan cuci tangan yang benar dengan menggunaan sabun ataupun hand sanitizer.
Menanggapi Fenomena yang ada Dandim 0702/Purbalingga Letkol Inf Yudhi Novrizal, S.I.P., M.Han segera memerintahkan anggota POSKES Kodim 0702/Purbalingga memasang hand sanitizer di setiap kantor dan tempat strategis di area Makodim maupun Koramil serta mensosialisasikan tentang cara mencuci tangan yang benar sesuai standarisasi Kesehatan agar para anggotanya terhindar dari virus corona maupun penyakit lainnya, (17/3/2020).

.
Serda Jamaroh anggota POSKES Kodim 0702/Purbalingga menuturkan,” saat seseorang batuk atau bersin partikel yang mengandung virus corona akan melakukan perjalanan di udara kemudian dihirup oleh orang lain.Virus corona juga dapat menular melalui sentuhan dengan tisu atau berbagi minum dengan orang yang terinfeksi serta saat tangan menyentuh permukaan benda mati, itulah pentingnya mencuci tangan dengan rutin, dan mencuci tangan selama 20 detik menggunakan sabun atau hand sanitizer,” ungkapnya.

Ditambahkan Jamaroh,” WHO menyarankan langkah perlindungan dasar terhadap virus corona disarankan pertama bukan menggunakan masker, tetapi mencuci tangan sesering mungkin karena mencuci tangan secara teratur dan menyeluruh akan membunuh virus yang mungkin ada di tangan. Cuci tangan merupakan langkah mudah dan aman untuk melindungi diri dari virus corona COVID-19,” terangnya.
(Pendim 0702/Purbalingga)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Dandim 0702/Purbalingga Hadiri Pembukaan latihan cabang olah raga Judo Komite olah raga Militer Kodam IV/Diponegoro

Babinsa Berikan Materi LDK Di Smp N 1 Kejobong

Hadapi Pesta Siaga Di wilayahnya Babinsa Koramil 08/Bobotsari Gencar Berikan Pelatiahan