19 Orang Nakes di Kecamatan Bobotsari Divaksin
PURBALINGGA--Berbagai
persiapan sebelum pelaksanaan Vaksin Covid-19 terus dilakukan oleh
Puskesmas Bobotsari dengan mengedepankan aspek kehati-hatian dan
mengutamakan keselamatan masyarakat serta memastikan vaksin akan
terlaksana tepat sasaran. Vaksinasi perdana ini diperuntukkan Nakes yang
ada di Kecamatan Bobotsari Sebanyak 19 orang.
Babinsa
Koramil 08/Bobotsari Sertu Saeful B melaksanakan kegiatan pengamanan
dan monitoring pelaksanaan Vaksinasi hari pertama pelaksanaan Vaksin
Covid-19 kepada Tenaga Kesehatan (Nakes) Kecamatan Bobotsari. Kegiatan
bertempat di Puskesmas Bobotsari, Jl. Yosomiharjo No.16, Dusun 3, Desa
Bobotsari, Kecamatan Bobotsari, Kabupaten Purbalingga, (28/01/2021).
Babinsa
menuturkan bahwa, kehadirannya di sini suatu kewajiban dimana setiap
wilayah ada kegiatan, Babinsa harus selalu hadir karena sebagai tanggung
jawab mengamankan kegiatan di wilayahnya.
"Kami
di sini untuk melaksanakan pengamanan kegiatan pemberian vaksin dan
memberikan rasa aman serta nyaman selama proses pemberian vaksin
terutama kepada Nakes yang akan di vaksin," ungkapnya.
Di
tempat yang sama Tim Petugas vaksinasi Puskesmas Bobotsari Arif
mengatakan bagi Nakes yang akan di vaksin harus melewati beberapa
tahapan untuk bisa divaksin Covid-19 (Sinovac).
”Adapun
tahapan yang dilakukan pada vaksinasi yang pertama adalah pendaftaran
dilanjutkan dengan skrining, kalau memenuhi syarat yang ditentukan akan
berlanjut ke tahap vaksinasi setelah itu pencatatan dan observasi,”
katanya.
Lanjut
Arif, "kepada Nakes yang telah di vaksin diharapkan jangan kembali
rumah dulu, silahkan menunggu 30 menit guna untuk antisipasi apabila ada
kejadian KIPI (kejadian medis yang tidak diinginkan pada seseorang
yang terjadi setelah pemberian vaksin) dan jangan lupa tetap patuhi
prokes,” imbaunya.
(Pendim 0702/Purbalingga)
Komentar
Posting Komentar