Diduga Terpapar Covid-19, Suami Susul Istri Meninggal Dunia
PURBALINGGA
– Diduga Komorbid (memiliki penyakit penyerta lainnya) dan turut
terpapar Covid-19 yang dialami oleh mendiang istrinya, seorang lelaki
berinisial UP (62) warga Perumahan Wirasana Indah RT 02/RW 06 Kelurahan
Wirasana, Kecamatan Purbalingga, Kabupaten Purbalingga, meninggal
dunia, Minggu, (27/6/2021).
Istri
UP yaitu MS (60) sebelumnya pada Kamis, (24/6/2021) telah lebih dahulu
meninggal dunia dengan hasil swab dinyatakan positif terpapar Covid-19
dan saat itu menjalani perawatan di rumahnya, sedangkan UP sendiri
kondisinya juga mengalami sakit dan tinggal satu rumah dengan MS
istrinya namun hasil swabnya belum turun.
Akibat
kondisi yang ada seperti dilaporkan oleh Serma Imam Apriyadi selaku
Babinsa Koramil 01/Purbalingga untuk Kelurahan Wirasana, mengharuskan UP
untuk dimakamkan dengan protokol Covid-19.
"Suspect
karena hasil swab belum turun telah meninggal dunia akibat tinggal satu
rumah dengan istrinya yang positif terpapar Covid-19 sehingga
dimungkinkan turut terpapar Covid-19 mendiang istrinya, maka menjaga
berbagai kemungkinan yang ada dan pihak keluarga juga memakluminya maka
dilaksanakanlah pemakaman sesuai protokol Covid-19 oleh tim dari BPBD
Kabupaten Purbalingga bersama relawan lainnya," terangnya.
Saat
pemakaman selain mendapat pengawasan dan pengamanan dari Babinsa,
Bhabinkamtibmas, tenaga medis dari Puskesmas Purbalingga juga turut
dipantau pelaksanaanya oleh Sutarno selaku Lurah Wirasana.
"Dari
warga maupun pihak keluarga memakluminya dan terpantau tidak ada
penolakan sehingga dilaksanakan pemakaman sesuai protokol Covid-19 guna
mencegah hal yang tidak diinginkan terjadi di TPU Mas Kumambang
Kelurahan Wirasana. Adanya kejadian ini diharapkan kepada seluruh
masyarakat untuk memperketat protokol kesehatan karena disinyalir saat
ini penambahan kasus Covid-19 meningkat," pungkas Sutarno.
(Pendim 0702/Purbalingga)
Komentar
Posting Komentar